Tuesday 30 October 2012

Kebahagiaan Itu Ada

Kebahagiaan ada disekitar kita, bener gak nih? Kebahagiaan itu sudah tersedia, hanya bagaimana cara kita agar mendapatkan kebahagiaan itu, terkadang caranya yaitu kita harus merasa kesedihan dulu baru kita mendapat kebahagiaan. Jangan merasa iri kepada orang yang mendapat kebahagiaan dan jangan merasa benci jika kita tidak mendapatkan kebahagiaan. Sebenarnya, kebahagiaan itu mudah didapat, kita bisa tertawa dengan teman kita itu sudah dapat dikatakan sebagai kebahagiaan, bukan? Melihat seseorang yang kita sayangi bahagia, bukankah itu akan menjadi kebahagiaan kita juga, bukan? Oleh sebab itu, kita gak perlu merasa "benci" jika disaat kita tidak mendapatkan kebahagiaan, mungkin cara itu adalah "jembatan menuju kebahagiaan". Kebahagiaan saya adalah:
- Berkumpul dengan keluarga.
- Tertawa dengan teman-teman.
- Melihat kemenangan Dani, Marc, Alex.
Melihat kemenangan Dani, Marc dan Alex bisa menjadi kebahagiaan buat saya, mengapa? Ya, seperti yang saya bilang "Melihat seseorang yang kita sayangi bahagia, itu akan menjadi kebahagiaan kita juga". Melihat kemenangan mereka, dan melihat mereka berada di podium itu, melihat mereka bahagia adalah kebahagiaan saya.
So, mencari kebahagiaan itu gak susah, kan? Asalkan kita tetap bersyukur dan selalu merasa "bahagia dan cukup:-)

No comments:

Post a Comment